Percaya Itu Bisa Dilakukan. Untuk melakukan apa pun, pertama-tama kita harus yakin bahwa hal itu bisa dilakukan. Percaya bahwa sesuatu dapat dilakukan membuat pikiran tergerak untuk menemukan cara melakukannya.
Untuk mengilustrasikan pemikiran kreatif ini, mari kita lihat contoh ini:
Dalam sebuah Trainingnya, Dr David J. Schwartz mengajukan pertanyaan ini, "Berapa banyak dari Anda yang merasa bahwa penghapusan penjara mungkin dilakukan dalam 30 tahun ke depan?".
Lalu kelompok tersebut terlihat bingung, Yang satu menjawab, "Maksud Anda, Anda ingin membebaskan semua pembunuh, pencuri, dan pemerkosa itu? Tidak sadar apa artinya ini? Wah, bisa-bisa semua orang dalam bahaya."
yang lain berkata, "Semua ketertiban akan rusak jika kita tidak memiliki penjara."
“Beberapa orang terlahir sebagai penjahat.”
"yang ada adalah, kita membutuhkan lebih banyak penjara"
"Apakah Anda membaca di surat kabar pagi ini tentang pembunuhan itu?".
Setelah membiarkan mereka berdebat selama 10 menit, tentang tidak mungkin menghapuskan penjara. Dr David berkata, "Kalian semua sudah mengeluarkan semua alasan mengapa Penjara tidak mungkin dihapuskan. Sekarang bantu saya untuk mencoba berpikir lebih keras untuk percaya bahwa kita mungkin menghapus penjara? Bagaimana untuk memulainya."
Saran satu persatu muncul, ada yang berkata "Kita mungkin bisa mengurangi kejahatan jika kita punya Pusat pelatihan anak muda".
"Berusaha untuk mengurangi kemiskinan. Kebanyakan kejahatan muncul dari kelemahan ekonomi".
"Riset untuk mengidentifikasi penjahat sebelum mereka melakukan kejahatan."
"Mengembangkan prosedur operasi untuk menyembuhkan penjahat."
Itu hanya beberapa contoh dari 78 ide yang dimunculkan - Ketika kita percaya itu bisa dilakukan, pikiran kita akan berusaha untuk menemukan solusinya.
ps: disadur dan diterjemahkan dari buku "The Magic of Thinking Big" - David J. Schwartz.
Saturday, September 02, 2023
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment